Thursday, May 23, 2013

Amazing Nokia Pureview 808

Sepertinya ngga terlalu berlebihan judul di atas, karena memang imej yang disandang ponsel tipe Pureview 808 atau lebih dikenal Nokia 808 ini adalah " Rajanya Kamera Ponsel ". Ponsel salah satu andalan Nokia khususnya dalam hal fitur fotografi ini dibekali dengan sensor sampai 41 Mega pixel (aktualnya 38MP) menggunakan lensa super tajam Carl Zeiss dengan teknologi pixel sampling dan Pureview Technology sehingga foto yang dihasilkan tetap terlihat detail saat di zoom maksimal.

Siapa yang tidak penasaran kalau mendengar informasi di atas tentang kehebatan Nokia 808, dan akhirnya sejak 3 minggu yang lalu dikasih rejeki dan kesempatan juga buat mencoba kehebatan Nokia 808. Ada cerita cukup seru juga sampai akhirnya Nokia 808 bisa sampai ditangan, setelah pencarian lebih dari 2 minggu, dan hampir diskusi setiap hari bareng istri untuk sekedar minta saran antara Nokia 808 atau Lumia 920 (dengan pertimbangan harga yang sama) dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Nokia 808 unggul di sensor size nya sebagai jaminan untuk memperoleh detail foto yang lebih baik, sedangkan Lumia 920 unggul di WP 8 dengan segala fitur kecanggihannya dan sama - sama sudah mengusung Pureview Technology dengan kemampuan low light yang sudah tidak diragukan lagi. Dengan segala pertimbangan akhirnya pilihan jatuh pada Nokia 808 dengan tujuan utama perolehan detail foto walaupun ada konsekuensi mesti meninggalkan fitur aplikasi favorit di WP yaitu Fhotoroom yang sebelumnya menjadi andalan buat sharing foto menggunakan Lumia 820.

Nokia 808 akhirnya Saya beli melalui jasa delivery di Globalteleshop pusat (Jakarta) dikarenakan setelah menjelajah ke hampir semua Nokia store di Jakarta (4 diantaranya konfirmasi by phone) dan outlet-outlet selular di beberapa Mall Jakarta-Bekasi semuanya menginformasikan off stock, dikarenakan Nokia 808 sudah tidak diproduksi lagi.

Berikut kenampakan Nokia 808

 








Beberapa sample foto hasil jepretan Nokia 808

Nightshoot Test

Nature test (1)

Nature test (2)

Macro & Bokeh test

Nature test (3)

Macro test

Mode Auto

Mode Auto

Untuk sample foto yang lain bisa dilihat di Flickr.

Beberapa sample foto untuk test zoom quality
Macro Mode (close up focus)

Zoom 100%

Macro Mode (close up focus)

Zoom 100%

Mode Auto

zoom 100%

Mode Auto

Zoom 100%

Text & Photo by. Triono, Dedi

1 comment:

  1. ajib om ded...
    muantep, jd ga perlu yg namanya tele lagi nih

    ReplyDelete